By: Puput Happy
Ahad, 4 Agustus 2013 pk. 16.30 – 17.30 WIB, serentak di semua
dapil, Fikri Berkah (Fikri Bersama Kahar) berbagi ta’jil, di antaranya di
alun-alun Slawi, perempatan Dukuhwaru, perempatan Procot, masjid-masjid, di
sepanjang jalan Kedung Banteng, dan lain-lain. Acara tersebut diprakarsai oleh tim
pemenangan Fikri Berkah Bidang Eksternal dan dilaksanakan oleh Bidpuan bekerjasama
dengan caleg di dapil masing-masing.
Maksud dan tujuan dari acara tersebut yaitu untuk memperkenalkan cabup
Tegal Fikri-Kahar (Fikri Berkah) kepada masyarakat Kabupaten Tegal dan menanamkan
nilai-nilai kebaikan dengan berbagi ta’jil menjelang berbuka puasa di bulan Ramadhan
yang penuh berkah.
Bentuk dan kegiatan dari acara tersebut berupa pemberian ta’jil dan
stiker Fikri Berkah kepada masyarakat, dengan harapan masyarakat mengenal sosok
cabup Fikri-Kahar dan mendukungnya dengan memberikan suaranya saat pemilihan
Bupati Tegal, 27 Oktober 2013.
Dalam kegiatan tersebut, masyarakat cukup antusias menyambutnya, bahkan
berebut ingin mendapatkan stiker Fikri Berkah. Mudah-mudahan ini langkah awal
yang baik untuk bisa memenangkan Fikri-Kahar sebagai Bupati Tegal periode
2014-2019. Amin ^_^
*****
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar Anda