26 Februari 2010

Pesan dari milis Pembaca Asmanadia:

Endirah Ekaningrum 20 Desember 2009 jam 20:51


Pesan dari milis Pembaca Asmanadia:

Dear All,

Dengan pertimbangan secara saksama dan dalam tempo yang semulurnya, maka kami yang bersolmet, yakni mbak dodol Dewi "dedew" Rieka dan penerbit gokil Gradien Mediatama, hendak menyampaikan curahan hati bahwa...

(1) sebagai rasa syukur atas telah usainya pengumuman pemenang Hadiah Nobel 2009
(2) sebagai ungkapan rasa tanggung jawab atas penyebaran virus 60k1L
(3) sebagai upaya menurunkan penonton ke lapangan agar pertandingan bal-balan tidak hanya dimainkan oleh 22 orang dodol yang mengalami kesulitan dalam memperebutkan 1 biji bola

maka, kami memutuskan untuk menggelar hajatan membuat buku kompilasi ANAK KOS DODOL BARENG KONCO. Di dalam buku ini, mbak Dedew selaku host akan mengundang 15 partisipan narsis yang anti-jaim untuk melakukan show of force atas pengalaman ngekosnya yang paling seru sedunia!

Syarat dan Ketentuan berlaku:

1. Usia peserta tidaklah menjadi masalah sepanjang masih bersedia bermuka malu menceritakan kegokilannya dalam hal berngekos. Tapi cerita gokil yang dikirimkan haruslah based on true story, bukan fiktif 100%. Panjang cerita adalah 1500-2000 kata, tanpa diskon meski Anda membawa member card.

2. Ditulis dengan bahasa yang dinamis yang gaul. Sebagai referensi, silakan baca ulang buku Anak Kos Dodol, Anak Kos Dodol Lagi, Komik Anak Kos Dodol, dan Anak Dodol Kos Kumat Lagi.

3. Naskah dikirim dalam bentuk hardcopy. (print out). Kalau sudah dinyatakan menang, barulah di-email-kan softcopy-nya bersama foto narsis pengarangnya. Alamat Gradien Mediatama: Jl. Wora Wari A-86, Komplek Baciro Baru, Yogyakarta 55225.

4. Setiap naskah harus disertai CV deskriptif 100-200 kata, dan formulir yang dapat dicopy di ww.bloggradien. wordpress. com

5. Setiap peserta boleh mengirimkan lebih dari 1 (satu) kisah.

6. Peserta boleh berdomisili di luar negeri, tapi harus menyertakan alamat dan rekening bank di Indonesia.

7. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat. Naskah terpilih menjadi hak panitia untuk diterbitkan, dan naskah yang tidak terpilih tidak akan dikirimkan kembali.

8. Naskah diterima paling lambat 31 Maret 2010. Naskah terpilih akan diumumkan paling gasik melalui website, blog, dan FB Gradien Mediatama pada tanggal 15 Mei 2010

Apresiasi Untuk Pemenang:
5 Pemenang Utama berhak atas uang narsis sebesar @ Rp 700.000
10 Pemenang Pendukung berhak atas uang pulsa sebesar @ Rp 350.000
(agar transfer lancar, mohon menggunakan rek BCA. Transfer akan dilakukan setelah buku terbit)

Kelima belas naskah terbaik ini akan dimuat bersama karya Dedew di buku ANAK KOS DODOL BARENG KONCO, yang rencananya akan terbit pada bulan Juni 2010.

Buruan kiriim..

note:
Makasiih banget buat teman-teman yang sudi menyebarkan woro-woro ini di FB en MP-nya, pada teman sekampus, sekosan, pada tukang lotek hingga satpam. Didoain banyak rejeki dan kece selalu, hehe...Amin!

Dewi Rieka
www.dedew80. multiply. com
---------------------------------------------
1.Dana Sosial Milis Anadia
Emak Naik Haji, pasien tidak mampu, musibah kemanusiaan, palestina kita
An. Asmarani Rosalba, BCA Margonda Depok, No. Rek: 8690632111
Mohon SMS setelahnya (jika ada amanah khusus): Ibu Maria Amin (08158873733)

2. Gerakan RumahBaca AsmaNadia
Wakaf tanah RumahBaca AsmaNadia Penjaringan, pengadaan buku
(Dulu: Rumah Cahaya Kami: rumahcahayakami.multiply.com)
Rek. An Asmarani Rosalba, BCA Margonda Depok, No. Rek. 7650334056
SMS setelahnya:Andy Birulaut: 0818674667/email: birulaut3@yahoo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda