08 Maret 2010

Perempuan Inspiratif 2009

Cut Januarita Terima Penghargaan Perempuan Inspiratif 2009

Posted on 14. Dec, 2009 by Lia Octavia in FLP Mania, Kiprah Anda

Cut Januarita Terima Penghargaan Perempuan Inspiratif 2009

Selamat untuk Cut Januarita,
mantan ketua FLP ACEH.
Smg bisa menginspirasi teman2 yg lain.


Annida-Online—Penulis asal tanah Rencong, Cut Januarita, baru saja menerima penghargaan Perempuan Inspiratif 2009 dari tabloid Nova berkat tulisannya untuk sayembara yang diselenggarakan oleh tabloid khusus ibu-ibu tersebut. Menurut penulis buku Matahari Tak Pernah Sendiri I, Lampion, Hati yang Terpisah, Lagu Kelu, dan Persembahan, dari sekitar 1800 naskah sayembara lomba yang diterima panitia, karyanya masuk sepuluh besar dan membuatnya berhak atas penghargaan Perempuan Inspiratif 2009.

“Senang pasti, tapi nggak boleh cepat puas dan berhenti di sini,” jawabnya mantap saat ditanya perasaannya memenangkan penghargaan tersebut.

Karya Cut yang diikutsertakan dalam sayembara penulisan bertema “Happy Family” tersebut berjudul “Keluarga Menulis, Mengapa Tidak!”. Tak heran bila wanita kelahiran Banda Aceh 1 Januari ini menulis hal tersebut karena suaminya, Alfi Rahman, juga seorang penulis. Dan diakui Cut, bahwa aktivitas menulis bisa menjadi salah satu kegiatan yang dapat menjaga sebuah kebersamaan dalam sebuah keluarga.

“Wanita yang baik itu punya cara menjaga kebersamaan keluarga bersama keluarga dan anak-anaknya, sesibuk apapun ia. Sebenarnya inilah tujuan dari sayembara itu, di mana Nova ingin mengajak perempuan yang sudah berkeluarga berbagi cerita dalam menjaga kebersamaan dengan keluarganya,” pungkas Cut.

Okedeh, Nida turut mengucapkan selamat atas keberhasilannya, Kak Cut! [nyms/foto: dok.Cut Januarita]

http://www.facebook.com/l/88702;www.annida-online.com/berita-penulis/cut-januarita-terima-penghargaan-perempuan-inspiratif-2009.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda