oleh Info Lomba dan Peluang Menulis pada 17 September 2010 jam 17:41
================================
Lowongan Penulis Lepas Tabloid Canting
Sumber:http://www.facebook.com/note.php?note_id=467648818522
Saya ingin berbagi informasi mengenai tabloid baru bernama "CANTING" yang akan diterbitkan pada musim semi 2011, yaitu edisi musim semi dan musim panas. Tabloid ini akan dipublikasikan di area Jepang, diperuntukkan bagi masyarakat Indonesia yang tinggal di Jepang dan warga negara Jepang yang tertarik/ berkaitan dengan Indonesia.
Berikut ini persyaratan bagi teman - teman yang berminat menjadi penulis lepas: 1. Nama lengkap 2. Tanggal/ bulan/ tahun kelahiran 3. Nomor telepon 4. Alamat email 5. Alamat rumah/ surat menyurat
Pilihan topik artikel:
1. Seputar Budaya & Kebiasaan masyarakat Jepang (sebagai informasi bagi masyarakat Indonesia) = 150 - 300 kata Misalnya: Hanami, Hanabi, Chanoyu, Ikebana, Kabuki & Noh, Rakugo, Kimono review, Nihon buyo, Matsuri Review atau kebiasaan/ makanan sehari - hari Masyarakat Jepang. Bisa juga Review Museum kebudayaan Jepang/ tempat bersejarah Jepang, pahlawan atau sejarah Jepang.
1.1 Tips tinggal di Jepang = kurang lebih 100 kata
2. Kesehatan/ Review Rumah Sakit/ Dokter Spesialis = 150 - 300 kata
2.1 Tips kesehatan & life style = kurang lebih 100 kata
3. Teknologi Jepang & Dunia (contoh: Densha & Fasilitas Umum, Mesin & Alat - Alat Elektronik, dll) = 150 - 300 kata
4. Review Thesis (Rombun 論文) dari teman - teman Indonesia/ Jepang/ Asing yang menarik untuk diulas = 150 - 300 kata
5. Pendidikan di Jepang = 150 - 300 kata Misalnya: Sistem pendidikan Jepang, Beasiswa pendidikan Jepang & cara melanjutkan study di Jepang, atau Review Universitas Jepang.
6. Budaya Indonesia (untuk diperkenalkan kepada masyarakat Jepang & sebagai informasi untuk masyarakat Indonesia) = 150 - 300 kata Misalnya: Tari Daerah/ Baju Daerah/Kerajinan/ Perayaan adat/ kebiasaan, dll (kecuali makanan Indonesia)
7. Resep masakan ASLI Indonesia = kurang lebih 100 kata
8. Tips masakan yang mudah & cepat dibuat, tetapi sehat & bergizi (dikhususkan untuk teman - teman Indonesia yang tinggal sendiri - jauh dari keluarga) = kurang lebih 100 kata
9. Review tempat wisata di Jepang = 150 - 300 kata
10. Review tempat wisata di Indonesia = 150 - 300 kata
11. Hobby = 150 - 300 kata
12. Shopping di Jepang= 150 - 300 kata Misalnya: review tempat belanja baju, oleh - oleh, alat kebutuhan sehari - hari, dll
Persyaratan & Kondisi Penulisan:
- 1 penulis boleh menulis lebih dari 1 topik, namun diharapkan merupakan karya tulis asli.
- Setiap artikel ditulis dalam bahasa Indonesia dengan Ejaan Yang Disempurnakan dan harus dilengkapi dengan terjemahan bahasa Inggris, agar kami bisa membantu menterjemahkan dalam behasa Jepang
- Isi artikel diharapkan mencakup pembahasan: APA/ SIAPA, KAPAN, DIMANA, BAGAIMANA dan MENGAPA
- Melengkapi tambahan penjelasan, bila menggunakan kosakata yang tidak lazim/umum ataupun bila menggunakan bahasa daerah tertentu.
- Jika artikel adalah saduran dari sumber tertentu ( buku atau karya tulis seseorang), mohon menyertakan data sumber tersebut: nama penulis, nama buku/ penerbit dan tahun diterbitkan.
- Artikel ditulis dalam MS word dan dikirimkan sampai dengan 5 November 2010 ( untuk penerbitan edisi pertama) ke alamat email:fivi.canting@gmail.com
- Artikel untuk edisi kedua dikirimkan sampai dengan 5 April 2011 * Artikel yang terkumpul akan diseleksi dan kami akan menghubungi penulis yang artikelnya terpilih
- Artikel yang telah dikirimkan kepada kami (baik yang terpilih atau tidak terpilih untuk dimuat) akan menjadi masuk dalam bank data kami.
- Artikel - artikel yang tidak terpilih pada edisi pertama, kemungkinan akan diseleksi ulang untuk edisi selanjutnya.
Terlebih dulu saya ucapkan terima kasih. Pertanyaan lebih lanjut, mohon saya dihubungi di email:fivi.canting@gmail.com Ditunggu artikel - artikel-nya ya:)
Salam, Fivi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar Anda