21 Juni 2011

Proyek Menulis Bersama Geraibuku.com PGK Tahap 2

oleh Gerai Buku pada 21 Juni 2011 jam 17:23

Semangat Berkarya di Dunia Literasi





Sahabat dan rekan-rekan yang berbahagia,



Alhamdulillah proyek menulis bersama geraibuku.com terus berlanjut. Pada beberapa waktu lalu buku PARA GURU KEHIDUPAN tahap 1 sudah tercetak dan tersebar di kalangan pembaca Indonesia, tak lama lagi akan masuk TOKO-TOKO Buku Besar seperti Gramedia dll dengan bantuan dari pihak Ain Publishing.



Buku PARA GURU KEHIDUPAN alhamdulillah dirasakan banyak memberi inspirasi bagi para pembaca, banyak testimoni dan permintaan dari berbagai pihak untuk melanjutkan proyek menulis ini kembali agar lebih banyak yang mendapat manfaat. Oleh karenanya kami dari Geraibuku.com dengan senang hati membuka termin kedua dari penerbitan buku ini dengan tema yang sama namun nanti akan diberi judul yang berbeda namun masih satu 'nafas' dengan tema yang diangkat.



Sebagai rasa syukur kami, bila ada rekan-rekan yang pernah lolos di tahap 1 buku PGK kemudian mengirim naskah kembali dan terpilih di tahap ke 2, maka akan dibebaskan dari uang patungan untuk ongkos cetaknya. Bagi rekan-rekan yang belum pernah dimuat naskahnya maka untuk memperjelas kembali proses dan akad dari penerbitan buku maka kami beritahukan kembali bahwa dalam proyek ini para penulis mendapatkan hak yakni 3 buah buku dan diundang di acara launching serta acara yang terkait dengan buku yg diterbitkan dan berkewajiban patungan Rp 100.000 setelah naskahnya dinyatakan lolos oleh Geraibuku.com. Royalti sepenuhnya bagi geraibuku.com dari penjualan buku yang dicetak dan sebagiannya akan disumbangkan untuk kegiatan sosial yang terkait dengan dunia literasi. Tidak ada paksaan sama sekali dalam proyek ini dan semua dilaksanakan atas dasar Ridho sama ridho antara penulis dengan Geraibuku.com.



Jadi jangan ragu-ragu yah...segera kirimkan karya-karya kamu. Untuk mengetahui temanya silahkan baca ketentuannya di bawah ini.



Salam



www.geraibuku.com

----------------------------------------



Dalam hidup dan kehidupan kita yang singkat ini, kita pasti memiliki pengalaman yang memberikan makna tertentu bagi kita, mungkin sebuah inspirasi yang selalu teringat dan menjadi sejarah penting yang menjadi penanda dalam hidup kita, sebuah pertemuan yang menyentuh barangkali atau semacam kisah yang mengharukan dan mampu memberi pengaruh bagi setidaknya diri kita sendiri untuk berubah menjadi lebih baik.



Mungkin kita bertemu dengan seseorang yang tidak kita kira dan darinya ternyata kita mendapatkan pelajaran berharga dalam hidup. Guru kehidupan memang bisa kita dapatkan dari mana saja, dari siapa saja. Tahukah anda, ternyata hal itu menjadi menarik bila bisa kita tuliskan untuk kita bagi dengan hikmah dan pelajarannya kepada orang lain.



Terkait itu, Geraibuku.com bekerjasama dengan MATA Communication dan Pustaka Jamil serta beberapa pihak lain mengajak anda sekalian para penulis untuk terlibat dalam proyek penerbitan buku indie dengan tema besar GURU KEHIDUPAN(KU) Tahap ke 2.



Proyek penerbitan buku ini terbuka untuk UMUM. Setiap penulis yang tulisannya terpilih masuk dalam Buku Antologi ini diwajibkan berinvestasi sebesar minimal Rp 100.000,- untuk biaya penerbitan buku itu sendiri.



Setiap penulis nantinya akan mendapatkan :



3 buah buku dan diundang khusus pada saat launching perdana, Diskon khusus untuk setiap pembelian buku berikutnya, Dan fasilitas-fasilitas lainnya yang akan diberitahukan kemudian oleh Geraibuku.com Syarat-syarat pengiriman tulisan :



Tema Naskah : Guru Kehidupan, boleh pengalaman bertemu orang yang berpengaruh [bisa orang-orang kita cintai atau siapa saja] besar terhadap kehidupan kita atau pengalaman tertentu yang bisa membawa perubahan dalam hidup kita menjadi lebih baik.



Ditulis dengan format MSWORDS Maksimal 3 halaman A4, font times new roman 12pt, Spasi 1,5 margin bebas.



Panitia hanya menerima tulisan original, bukan terjemahan apalagi jiplakankarya orang lain dan dalam bahasa Indonesia bukan bahasa asing. Boleh adaunsur-unsur bahasa lain di dalamnya. Tapi secara umum, bahasa Indonesia harusyang paling dominan.Dilarang mengirim tulisan yang sudah pernah terbit di media komersil. Tentu saja, media komersil yang dimaksud ini tidak mencakup media internet seperti website, mailing list, buletin internal, dan seterusnya.



Sertakan biodata diri anda secara singkat beserta alamat lengkap dan nomor telepon.



Batas akhir pengiriman karya maksimal adalah tanggal 20 Juli 2011. Pembayaran dana untuk penerbitan dilakukan setelah pengumuman di Geraibuku.com atau FB Geraibuku.com



Naskah dikirimkan ke alamat email: naskah.geraibuku@gmail.com dengan subject email : GURU KEHIDUPAN TAHAP 2

Judul buku belum ditentukan dan akan diumumkan kemudian.



Buku akan dicetak oleh Geraibuku.com Kami membuka kesempatan bagi penerbit, corporate atau media yang berkeinginan menjadi sponsor penerbitan buku ini.



Jadi tunggu apa lagi? Segera kirimkan naskah tulisan anda agar semakin banyak orang lain yang mendapat pelajaran berharga dari pengalaman anda dengan Guru Kehidupan anda yang boleh jadi akan membuat hidup orang lain juga menjadi lebih bermakna seperti anda.



Salam Kreatif!





www.geraibuku.com




Geraibuku.com juga menerima naskah untuk penerbitan buku secara indie dari para penulis pemula dalam jumlah terbatas. Contoh 100 buku. Untuk keperluan penerbitan buku secara indie bisa mengemail ke geraibuku@gmail.com atau telp ke (021) 3099 8655

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda